SOCIAL MEDIA

Friday, July 15, 2016

Photoshop Tutorial: Cara Memperbaiki Foto Kusam

Halo semuanya!

Libur lebaran sudah berakhir, anak-anak pun tengah bersiap masuk sekolah tahun ajar baru. Nah, untuk yang baru saja pulang mudik dari perantauan, saya ucapkan selamat kembali beraktifitas! Eits, tapi sebelum itu, boleh dong ya upload foto-foto liburan dan jalan-jalan kemarin? Eh, tapi fotonya kok kusam? Waduuh…


Tenang saja, karena kali ini saya akan berbagi perihal memperbaiki foto yang terlihat kusam. Kusam disini yang saya maksud adalah warnanya kurang menyala, ataupun ada bayangan yang menutupi wajah. Intinya, tutorial ini sifatnya meng-enhance aspek-aspek yang sudah ada di foto, bukan mengubahnya.

Sebagai contoh, saya akan mencoba mengedit foto saya sendiri (narsis).


Foto asli



Foto ini sebenarnya sudah oke (terimakasih Ahmad, jepretannya bagus), objek ada di tengah, ada bias bias sinar matahari dari belakang—yang membuat saya seperti pure angel (facepalm). Pokoknya foto ini sah-sah saja kalau mau dipamerkan ke sosmed. Tapi, karena pada dasarnya saya banyak maunya, jadi ya.. ujungnya foto ini masuk deh ke app Photoshop.

Disini saya memakai Photoshop CS4, dengan OS Windows.

1. Pertama, masukan file foto ke aplikasi Photoshop. Lalu, untuk pengguna windows, tekan Ctrl + J. Setelah itu di kolom layer akan bertambah layer dengan nama Background copy. Fungsi tadi adalah untuk menduplikat layer background. Mengapa harus diduplikat? Alasannya akan saya berikan di akhir tutorial.

2. Setelah itu, tekan Layer > New Fill Layer > Solid Color lalu akan muncul box, tekan OK. Kemudian akan muncul box (lagi) yang menampilkan warna-warna. Karena saya ingin meng-emphasize sinar matahari yang muncul dari belakang, saya memilih warna Kuning. Setelah itu, atur blending mode nya ke Multiply dan Opacity 20 % saja.

Akan terlihat keseluruhan foto memiliki tone warna kuning. Tak apa, biarkan saja begitu.
Foto setelah dikenai efek solid color + multiply + opacity 20%
 3. Untuk memperbaiki kecerahan foto, tekan Layer > New Adjustment Layer > Levels lalu akan keluar box, tekan Ok. Nah, disini, Anda bisa mengaturnya dengan menggeser tombol abu-abu yang di tengah ke kiri. Semakin kiri, semakin terang. Sebaliknya, semakin Anda drag tombol itu ke kanan, semakin gelap. Pilih tingkat keterangan yang Anda suka.
Foto setelah diatur levelnya


4. Hm… karena foto memiliki beberapa spot bayangan hitam, jadi saya akan masukan gradient map. Tekan Layer > New Adjustment Layer > Gradient map lalu tekan Ok. Pilih Gradient map yang berwarna biru/oranye. Warna tersebut akan membantu mengurangi bayangan hitam, jadi tidak begitu terlihat hitam.



5. Kok kayaknya kurang terang (Ha!) oke, sekarang saya akan atur brightnessnya. Tekan Layer > New Adjustment Layer > Brightness lalu tekan Ok. Saya atur brightness nya berada di titik 52.

Foto setelah dinaikan tingkat brightnessnya
6. Kemudian, arahkan kursor Anda menuju layer Background copy yang sudah kita duplikat tadi, lalu di klik. Ini gunanya menduplikat background, karena saya akan menaruh filter di foto. Jadi setelah layer tadi dipilih, tekan Filter > Blur > Lens Blur lalu tekan Ok. Mengapa harus di blur? Karena jika di perhatikan, foto tersebut memiliki banyak obyek kecil-kecil printilan di belakang nya (daun-daun, lumut, orang-orang berpelampung oranye yang sedang mendaki) yang agak terlihat jelas. Daaan, karena saya ingin perhatian mata hanya pada saya (Focus on Me! Feat Ariana Grande) jadinya saya blur saja backgroundnya sedikit. 

Foto setelah dikenai efek blur
  7. Terakhir! I promise you this is the last step. Masih bekerja di layer Background copy, setelah di blur, arahkan kursor Anda ke Eraser dan pilih ukuran brush yang kecil-kecil saja. Disini saya menggunakan ukuran 63. Kemudian, arahkan erasernya ke wajah Anda. Anda akan melihat perlahan-lahan blur nya menghilang. Hapus area yang tidak ingin di tutupi blur/ area yang ingin Anda berikan fokus dengan cara mengeser-geserkan kursor.
Hasil foto setelah melewati editing
Ingat, pada awalnya saya hanya ingin mem-blur background, bukan seluruh fotonya. Jadi, itulah gunanya step ini. Setelah area yang ingin difokuskan terbebas dari blur, Anda akan melihat foto semakin fokus pada objeknya. Dan juga, efek blur ini memberikan kesan dreamy yang cantik.

Sekian tutorial photoshop ini. Semoga membantu teman-teman untuk mendapatkan foto yang cantik dan kece dipajang di sosial media. 

PS: I am not an expert of Photoshop. Saya juga masih harus banyak belajar. Tutorial ini adalah hasil coba-coba dan keisengan saya, yang ternyata sayang kalau tidak dibagikan. I am not the one making this method. There are many other experts out there, who are better than I am. However, I feel comfortable using these steps to enhance aspects on my photos, so why not sharing this to other ppl? At last, I hope this post help you ^^.

XOXO




No comments :

Post a Comment